ORUM STUDI ISLAM

 

     

AKHLAQ

Akhlaq (jamak dari khulq ; perangai, tabiat, pekerti) alah kemampuan/kondisi jjiwa yang merupakan sumber dari segala kegiatan manusia yang dilakukan secara spontan tanpa pemikira. Akhlaq terbentuk dari latihan dan praktek berulang (pembiasaan). Sehingga jika sudah menjadi akhlaq tidak mudah dihapus. (an-naraqi)

Akhlaq memiliki kedudukan utama, bahkan puncak , dalam Islam. beberapa hadis mengungkapkan ketinggian akhlaq.

Aku diutus untuk menyempurnakan akhlaq manusia

Agama adalah akhlaq yang baik

Sebaik-aik manusia adalah  yang terbaik akhlaqnya

Akhlaq memiliki cakupan yang luas, yaitu mencakup hubungan kepada Allah, manusia, maupun lingkungannya. Akhlaq dalam Islam tidak lepas dan terkait erat dengan aqidah dan syariah, ia  merupakan buah dan sekaligus puncak dari keduanya.

akhlaq menekankan keutamaan, nilai-nilai, kemulian dan kesucian (hati dan perilaku),

Akhlaq Islami harus diupayakan agar menjadi sistem nilai (etika/moral) yang mendasari budaya masyarakat.

Akhlaq Pribadi

Akhlaq yang baik berpangkal dari ketaqwaan dari Allah di manapun berada. disamping itu akhlaq yang baik merupakan manifestasi dari kemampuan menahan hawa nafsu dan adanya rasa malu.

Agar seseorang berakhlaw baik ia haru selalu menimbang perbuatannya dengan hati nuraninya yang bersih. salah satu tanda akhlaq yang baik jika mendatangkan ketenangan jiwa, sebaliknya jika mendatangkan keraguan dan ingin tidak diketahui orang lain merupakan isyarat akhlaw yang buruk.

Banyak sekali akhlaq mulia (akhlaqul karimah) yang harus menjadi hiasan seorang muslim, demikian juga banyak akhlaq buruk (akhlaqul madzmumah) yang harus dihindari.

Beberapa akhlaq mulia :
- Menjauhi perbuatan perkataan sia-sia
- Sabar dan tidak pemarah
- Zuhud ( tidak rakus kepada dunia dan kemewahannya)
- Taubat
- Jujur
- Baik hati dan suka menolong
- Amanah (dapat dipercaya)
- Berprasangka baik
- Tolerans dan lapang dada
- Empati terhadap penderitaan orang lain
 

Jika kita selalu beramal baik dan mendekatkan diri kepada ALlah, maka Allah akan "menyatu" dalam diri kita.

 

Akhlaq pergaulan

Akhlaq pergaulan yang baik kepada sesama manusia menjadi ajaran fundamental dalam Islam untuk mencapai masyarakat yang mulia.

Islam mengajarkan bahwa manusia mempunyai kedudukan yang sama karena ia berasal dari nenek moyang yang sama (4:1), kedudukan dan derajat yang sesungguhnya ditentukan oleh taqwanya (49:13).  Perbedaab budaya dan ras justru merupakan tanda kekuasaan Allah SWT (30 :22), yang bermanfaat untuk menjadi identitas agar saling kenal-mengenal (49 : 13). Sifat megagungkan keturunan, ras, suku, maupun golongan adalah sikap-sikap jahiliah, yang sangat ditentang Islam. Islam menjunjung tinggi toleransi dan egaliterian.