AN-NABA': Tafsir Ayat 17 - 30


[Index] [Muqaddimmah Juz Amma] [Ayat 1 - 16] [Ayat 31 - 40] [Maklum Balas] [Carian]

Ayat 17 - 30
  1. Sesungguhnya hari keputusan (dari segala urusan itu) sudah ditentukan waktunya.

  2. (Yaitu) pada hari itu ditiuplah sangkakala, maka kalian akan datang berduyun-duyun.

  3. Dan dibuka langit, lalu ia berpintu-pintu (pecah hancur).

  4. Dan dijalankan gunung-gunung (dari tempatnya), lalu ia (menjadi) seperti bayangan air (pada waktu panas, hancur).

  5. Sesungguhnya neraka jahanam itu tersedia menanti.

  6. Untuk tempat kembali orang-orang durhaka.

  7. Mereka tidak merasakan sejuk didalamnya dan tidak pula mendapat minuman (didalamnya).

  8. Kecuali minuman yang sangat panas (yang mendidih) dan nanah yang mengalir.

  9. Sebagai pembalasan yang tepat (sesuai benar dengan kesalahan mereka).

  10. Sesungguhnya mereka dahulunya tidak pernah merasa akan ada perhitungan.

  11. Dan mereka selalu mendustakan ayat-ayat Kami dengan sebenar-benar dusta (sewenang-wenang).

  12. Dan segala sesuatu telah Kami catat dalam kitab (surat amalan).

  13. 30. Maka rasakanlah oleh mu (siksa itu), maka Kami takkan menambah kepadamu kecuali siksa jua (yang lebih berat).


KETERANGAN
Setelah Allah memperingatkan hamba-Nya terhadap kebesaran kekuasaan-Nya yang nyata di muka bumi ini (ayat 1 - 16), maka pada ayat-ayat seterusnya ini Allah menerangkan apa yang mereka perselisihkan itu, yaitu tentang hari kiamat, dan menerangkan kepada mereka sebagian yang akan terjadi di sana untuk memperingatkan mereka supaya tidak merajalela dalam mendustakan apa yang telah nyata buktinya dan nyata kebenarannya.

Kemudian Allah menerangkan kedudukan orang yang mendustakan ayat-ayat Allah dan mempermainkannya, bahawa neraka jahanam akan menjadi tempat mereka kembali, dan mereka akan tinggal di dalamnya berabad-abad tidak merasakan nikmat dan istirahat, bahkan tidak merasakan dingin atau minuman selain dari panasnya api, sedang minuman mereka hanya air mendidih dan darah bercampur nanah yang sangat basi.

Semua itu sebagai balasan atas dosa, kejahatan yang mereka lakukan karena mereka sama sekali tidak merasa akan ada perhitungan terhadap amal perbuatan mereka, maka karena itulah mereka berbuat berbagai dosa maksiat dan mendustakan bukti-bukti yang ditegakkan Allah atas kebenaran para Rasul utusan-Nya. Sedang Allah telah mencatat semua perbuatan mereka dalam buku amalan, sehingga tiada suatu daripada amal perbuatan mereka yang tertinggal, dan akan dibalas semua itu dengan balasan yang sesuai dan setimpal, sehingga dikatakan kepada mereka:
"Rasakanlah semua siksa maka Kami tidak menambah kamu kecuali siksa semata-mata."


[Index] [Muqaddimmah Juz Amma] [Ayat 1 - 16] [Ayat 31 - 40] [Maklum Balas] [Carian]