Adzan Jumat 2 kali

Apakah hukum melafalkan adzan awal, sebelum khatib naik mimbar pada shalat Jumat ?

Dalam hal ini terjadi perbedaan pendapat :

Pendapat pertama : tidak boleh (bid'ah)
Alasan : tidak ada perintah Nabi tentang hal itu

Pendapat kedua : sunah
Alasan : mengikuti sunah Khulafaur-Rasyidun (khaifah Usman bin Affan). Adzan kedua dimulai oleh khalifah Usman ketika orang sudah semakin banyak, sehingga adzan awal merupakan adzan persiapan.
Perbuatan itu merupakan ijma' sukuty (kesepakatan dengan diam), karena para sahabat tidak menentang perbuatan tersebut.
Oleh Nabi kita juga disuruh mengikuti khulafaur-Rasyidun, "Berpeganglah kepada sunahku dan sunah Khulafaur-Rasyidun" (HR Abu Daud, Tirmidzi)