- Hai orang yang berkemul (berselimut), (QS. 74:1)
- bangunlah, lalu berilah peringatan! (QS. 74:2)
- dan Rabbmu agungkanlah, (QS. 74:3)
- dan pakaianmu bersihkanlah, (QS. 74:4)
- dan perbuatan dosa (menyembah berhala) tinggalkanlah, (QS. 74:5)
- dan janganlah kamu memberi (dengan maksud) memperoleh (balasan) yang
lebih banyak. (QS. 74:6)
- Dan untuk (memenuhi perintah) Rabbmu, bersabarlah. (QS. 74:7)
- Apabila ditiup sangkakala, (QS. 74:8)
- maka waktu itu adalah waktu (datangnya) hari yang sulit, (QS. 74:9)
- bagi orang-orang kafir lagi tidak mudah. (QS. 74:10)
- Biarkanlah Aku bertindak terhadap orang yang Aku telah menciptakannya
sendirian 1527. (QS. 74:11)
- Dan Aku jadikan baginya harta benda yang banyak, (QS. 74:12)
- dan anak-anak yang selalu bersama dia, (QS. 74:13)
- dan Ku-lapangkan baginya (rezki dan kekuasaan) dengan
selapang-lapangnya, (QS. 74:14)
- kemudian dia ingin sekali supaya Aku menambahnya. (QS. 74:15)
- Sekali-kali tidak (akan Aku tambah), karena sesungguhnya dia menentang
ayat-ayat Kami (Al-Qur'an). (QS. 74:16)
- Aku akan membebaninya mendaki pendakian yang memayahkan. (QS. 74:17)
- Sesungguhnya dia telah memikirkan dan menetapkan (apa yang
ditetapkannya), (QS. 74:18)
- maka celakalah dia! Bagaimanakah dia menetapkan?, (QS. 74:19)
- kemudian celakalah dia! Bagaimanakah dia menetapkan?, (QS. 74:20)
- kemudian dia memikirkan, (QS. 74:21)
- sesudah itu dia bermasam muka dan merengut, (QS. 74:22)
- kemudian dia berpaling (dari kebenaran) dan menyombongkan diri, (QS.
74:23)
- lalu dia berkata: "(Al-Qur'an) ini tidak lain hanyalah sihir yang
dipelajari (dari orang-orang dahulu), (QS. 74:24)
- ini tidak lain hanyalah perkataan manusia". (QS. 74:25)
- Aku akan memasukkannya ke dalam Saqar. (QS. 74:26)
- Tahukah kamu apa (neraka) Saqar itu? (QS. 74:27)
- Saqar itu tidak meninggalkan dan tidak membiarkan 1528. (QS. 74:28)
- (Neraka Saqar) adalah pembakar kulit manusia. (QS. 74:29)
- Di atasnya ada sembilanbelas (malaikat penjaga). (QS. 74:30)
- Dan tiada Kami jadikan penjaga neraka itu melainkan dari malaikat; dan
tidaklah Kami menjadikan bilangan mereka itu melainkan untuk jadi cobaan bagi orang-orang
kafir, supaya orang-orang yang diberi Al-Kitab yakin dan supaya orang yang beriman
bertambah imannya dan supaya orang-orang yang diberi Al-Kitab dan orang-orang mu'min itu
tidak ragu-ragu dan supaya orang-orang yang di dalam hatinya ada penyakit dan orang-orang
kafir (mengatakan): "Apakah yang dikehendaki Allah dengan bilangan ini sebagai
perumpamaan?" Demikianlah Allah menyesatkan orang-orang yang dikehendaki-Nya dan
memberi petunjuk kepada siapa yang dikehendaki-Nya. Dan tidak ada yang mengetahui tentara
Rabbmu melainkan Dia sendiri. Dan Saqar itu tiada lain hanyalah peringatan bagi manusia.
(QS. 74:31)
- Sekali-kali tidak 1529,
demi bulan, (QS. 74:32)
- dan malam ketika telah berlalu, (QS. 74:33)
- dan subuh apabila mulai terang. (QS. 74:34)
- Sesungguhnya Saqar itu adalah salah satu bencana yang amat besar, (QS.
74:35)
- sebagai ancaman bagi manusia. (QS. 74:36)
- (yaitu) bagi siapa di antaramu yang berkehendak akan maju atau mundur 1530. (QS. 74:37)
- Tiap-tiap diri bertanggung jawab atas apa yang telah diperbuatnya,
(QS. 74:38)
- kecuali golongan kanan, (QS. 74:39)
- berada di dalam surga, mereka tanya menanya, (QS. 74:40)
- tentang (keadaan) orang-orang yang berdosa, (QS. 74:41)
- Apakah yang memasukkan kamu ke dalam Saqar (neraka)? (QS. 74:42)
- Mereka menjawab: "Kami dahulu tidak termasuk orang-orang yang
mengerjakan shalat, (QS. 74:43)
- dan kami tidak (pula) memberi makan orang miskin, (QS. 74:44)
- dan adalah kami membicarakan yang bathil, bersama dengan orang-orang
yang membicarakannya, (QS. 74:45)
- dan adalah kami mendustakan hari pembalasan, (QS. 74:46)
- hingga datang kepada kami kematian". (QS. 74:47)
- Maka tidak berguna lagi bagi mereka syafa'at dari orang-orang yang
memberikan syafa'at. (QS. 74:48)
- Maka mengapa mereka (orang-orang kafir) berpaling dari peringatan
(Allah)"?, (QS. 74:49)
- seakan-akan mereka itu keledai liar yang lari terkejut, (QS. 74:50)
- lari daripada singa. (QS. 74:51)
- Bahkan tiap-tiap orang dari mereka berkehendak supaya diberikan
kepadanya lembaran-lembaran yang terbuka. (QS. 74:52)
- Sekali-kali tidak. Sebenarnya mereka tidak takut kepada negeri
akhirat. (QS. 74:53)
- Sekali-kali tidak demikian halnya. Sesungguhnya Al-Qur'an itu adalah
peringatan. (QS. 74:54)
- Maka barangsiapa menghendaki, niscaya dia mengambil pelajaran
daripadanya (Al-Qur'an). (QS. 74:55)
- Dan mereka tidak akan mengambil pelajaran daripadanya kecuali (jika)
Allah menghendakinya. Dia (Allah) adalah Rabb Yang patut (kita) bertaqwa kepada-Nya dan
berhak memberi ampun. (QS. 74:56)